Syarat Buka Rekening Bank Jateng

Nanda Narayani

Syarat Buka Rekening Bank Jateng

TutorBisnis.com – Sudah tahu gimana cara dan syarat buka rekening Bank Jateng? Jika belum tahu, simak ulasannya di sini. Bank Jateng adalah bank daerah milik pemerintah provinsi Jawa Tengah yang bertujuan meningkatkan perekonomian masyarakat Jawa Tengah. Bank Jateng didirikan pada tahun 1963 bernama PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (PT. BPD Jateng).

Bank Jateng memberikan layanan produk tabungan bagi masyarakat untuk menyimpan uang dengan aman dan menguntungkan. Keuntungan dari produk tabungan Bank Jateng berupa suku bunga bagi nasabahnya.

Keuntungan Nasabah Bank Jateng

Kode Bank Jateng Syariah

Semua orang yang bergabung menjadi nasabah Bank Jateng akan mendapatkan beberapa keuntungan, yaitu sebagai berikut:

  • Transaksi setoran dan penarikan dapat dilakukan kapan saja.
  • Rekening tabungan Bank Jateng dapat digunakan sebagai jaminan kredit.
  • Bisa digunakan untuk transfer.
  • Bisa digunakan untuk menerima transfer dari seluruh bank di Indonesia.
  • Saldo bisa ditarik melalui gerai ATM Bank Jateng, ATM Bersama, ATM Prima, dan EDC yang tersedia di jaringan Prima.
  • Nasabah akan diikutkan dalam undian 2 kali setahun yang menyediakan berbagai hadiah menarik.

BACA JUGA: Cara Transfer iBanking Bank Jateng

Syarat Buka Rekening Bank Jateng

Syarat memBuka Tabungan Bank Jateng

Persyaratan membuka rekening berdasarkan jenis tabungan Bank Jateng yang dipilih. Tersedia beberapa jenis produk tabungan yang dapat dipilih oleh nasabah Bank Jateng.

1. Simpeda

Tabungan Simpeda merupakan produk tabungan yang tersedia di semua Bank Pembangunan Daerah (BPD) masing-masing provinsi. Tabungan ini disebut tabungan harian karena nasabah dapat melakukan penarikan tunai kapan saja selama kantor cabang Bank BPD buka dan e-banking tidak bermasalah.

Berikut ini adalah beberapa persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi dan diikuti oleh calon nasabah yang ingin membuka dan memiliki rekening tabungan Simpeda Bank Jateng:

  • Tabungan Simpeda hanya dapat dimiliki oleh nasabah perseorangan.
  • Fotokopi identitas diri berupa e-KTP/Paspor yang sah dan masih berlaku.
  • Fotokopi surat ijin domisili bagi Warga Negara Asing.
  • Mengisi dan menandatangani formulir pembukaan rekening tabungan Simpeda.
  • Setoran awal pembukaan rekening minimal sebesar Rp. 50.000.
  • Setoran berikutnya minimal Rp. 50.000.
  • Saldo mengendap di rekening tabungan sebesar Rp. 50.000.
  • Biaya administrasi tabungan simpeda sebesar Rp. 2.500/bulan.
  • Nasabah akan diberikan kartu ATM dalam jaringan ATM Bersama dan ATM Prima.

Tersedia tabungan Simpeda Hipprada yang jenisnya ditujukan bagi pelajar, Pegawai Negeri Sipil, Tenaga Kerja Indonesia, guru, dan pensiunan.

2. Bima

Tabungan Bima merupakan jenis tabungan Bank Jateng yang paling ringan dalam ketentuan dan nasabah bisa menabung dalam jumlah berapapun karena tidak ditentukan jumlah minimal setorannya.

Berikut ini adalah beberapa persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi dan diikuti oleh calon nasabah yang ingin membuka dan memiliki rekening tabungan Bima Bank Jateng:

  • Mengisi formulir pembukaan rekening.
  • Fotokopi kartu identitas diri berupa e-KTP/Paspor yang masih berlaku.
  • Bagi Pemegang Kuasa harus menyertakan Surat Referensi Pemberi Kuasa dan fotokopi Akta Kelahiran.
  • Bagi Warga Negara Asing wajib menyertakan fotokopi Surat Ijin Domisili.
  • Setoran awal sebesar Rp. 10.000.
  • Setoran berikutnya minimal Rp. 5.000.
  • Saldo mengendap di rekening tabungan sebesar Rp. 10.000.
  • Biaya administrasi sebesar Rp. 2.500/bulan.
  • Nasabah akan diberikan kartu ATM dalam jaringan ATM Prima dan ATM Bersama.

BACA JUGA: Cara Daftar SMS Banking Bank Jateng

3. Bima Platinum

Tabungan Bima Platinum ditujukan bagi masyarakat Jawa Tengah dengan segmen khusus. Setoran awal pembukaan rekening juga besar. Berikut ini adalah beberapa persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi dan diikuti oleh calon nasabah yang ingin membuka dan memiliki rekening tabungan Bima Platinum Bank Jateng:

  • Mengisi formulir pembukaan rekening.
  • Fotokopi kartu identitas diri berupa e-KTP/Paspor yang masih berlaku.
  • Bagi Warga Negara Asing wajib menyertakan Surat Ijin Domisili.
  • Setoran awal sebesar Rp. 2.500.000.
  • Setoran berikutnya minimal sebesar Rp. 100.000.
  • Saldo mengendap di rekening tabungan sebesar Rp. 1.000.000.

4. Simpanan Pelajar (SimPel)

Tabungan SimPel ditujukan bagi pelajar yang bersifat perorangan. Berikut ini adalah beberapa persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi dan diikuti oleh calon nasabah yang ingin membuka dan memiliki rekening tabungan SimPel Bank Jateng:

  • Setoran awal sebesar Rp. 5.000.
  • Setoran berikutnya minimal sebesar Rp. 1.000.
  • Saldo mengendap di rekening tabungan sebsar Rp. 5.000.
  • Hanya dapat dimiliki oleh pelajar yang belum memiliki rekening tabungan Bank Jateng.
  • Pembukaan rekening dilakukan melalui kerjasama antara sekolah dengan Bank Jateng sesuai perjanjian kerjasama.
  • Mengisi formulir pembukaan rekening.
  • Meyertakan fotokopi Kartu Pelajar.

5. TabunganKu

TabunganKu juga tersedia di Bank Jateng dengan beberapa fitur yang menarik. Berikut ini adalah beberapa persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi dan diikuti oleh calon nasabah yang ingin membuka dan memiliki rekening TabunganKu Bank Jateng:

  • Mengisi formulir pembukaan rekening.
  • Meyertakan fotokopi kartu identitas diri berupa e-KTP/Paspor. Bagi Warga Negara Asing wajib menyertakan fotokopi Surat Ijin Domisili.
  • Setoran awal sebesar Rp. 20.000.
  • Setoran berikutnya minimal sebesar Rp. 10.000.
  • Saldo mengendap di rekening tabungan sebesar Rp. 20.000.
  • Tidak dikenakan biaya administrasi bulanan.
  • Nasabah akan siberikan kartu ATM dan buku tabungan.

Cara Buka Rekening Bank Jateng

Syarat memBuka Tabungan Bank Jateng

Pembukaan rekening Bank Jateng dilakukan di kantor cabang Bank Jateng dan calon nasabah wajib memenuhi persyaratan yang telah disebutkan di atas. Selanjutnya ikuti langkah berikut ini untuk membuka rekening tabungan Bank Jateng:

  1. Datang ke kantor cabang Bank Jateng dengan membawa persyaratan yang dibutuhkan.
  2. Ambil nomor antrian yang menuju ke Customer Service.
  3. Tunggu hingga nomor antrian tersebut dipanggil.
  4. Setelah dipanggil, datangi petugas Customer Service dan sampaikan keinginan membuka rekening tabungan Bank Jateng.
  5. Petugas Customer Service akan membantu proses pembukaan rekening dengan memberikan penjelasan tentang ketentuan pada jenis tabungan yang dipilih.
  6. Ikuti instruksi dan ketentuan pembukaan rekening supaya dapat diproses hingga berhasil.

Jika masih memiliki pertanyaan terkait tabungan Bank Jateng, hubungi Call Center Bank Jateng di nomor 14066 atau datang langsung ke kantor cabang Bank Jateng terdekat.

BACA JUGA: Cara Daftar Internet Banking Bank Jateng

Demikian penjelasan mengenai syarat buka rekening Bank Jateng. Semoga informasi tadi dapat menjadi referensi khususnya masyarakat Jawa Tengah yang ingin memiliki rekening tabungan di Bank Jateng.


👉 Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari TutorBisnis di Google News.
Avatar

Nanda Narayani

Saat ini masih menjadi mahasiswi Jurusan Akuntansi di salah satu Universitas di Indonesia. Sedang mendalami materi tentang entitas berdasarkan performa keuangan, pelaporan informasi keuangan organisasi, akuntansi manajerial, dll.

Tags

Bagikan Artikel:

Artikel Terkait: