Cara Belanja Di Shopee COD

Kripa Rani

Cara Belanja di Shopee COD

TutorBisnis.com – Bagaimana cara belanja di Shopee COD? Shopee adalah salah satu e-commerce yang menyediakan layanan belanja yang bisa bayar di tempat atau yang dikenal dengan Cash On Delivery (COD).

Metode pembayaran COD di Shopee berlaku pada penjual yang mengaktifkan layanan COD saja. Layanan COD tersedia di seluruh Indonesia dan merupakan kerjasama antara Shopee dengan pihak logistik yang memungkinkan pengguna Shopee membayar ketika barang telah sampai.

Metode pembayaran COD sangat membantu pengguna Shopee yang tidak memiliki rekening atau saldo di kartu ATM untuk dapat melakukan pemesanan dan pembelian barang di Shopee.

Syarat Shopee COD

Syarat Shopee COD

Pengguna yang ingin menggunakan layanan COD untuk berbelanja di Shopee sebaiknya mengetahui syaratnya terlebih dahulu. Berikut ini adalah syarat yang harus dipenuhi dalam layanan Shopee COD:

1. Penjual Mendukung Layanan COD

Toko yang kita pilih produknya di aplikasi Shopee harus mengaktifkan metode pembayaran COD. Jika penjual tidak mendukung layanan tersebut, maka pembayaran hanya dapat dilakukan melalui ShopeePay, ShopeePay Later, transfer bank, atau minimarket.

2. Minimal Belanja

Metode pembayaran COD berlaku bagi belanja minimal Rp. 50.000 dan maksimal Rp. 3.000.000. Pembayaran diserahkan kepada kurir yang mengantarkan paket yang dipesan ke alamat sesuai jumlah yang tertera di resi paket tersebut. Jika jumlahnya tidak bulat, contohnya Rp. 50.125, maka harus dibulatkan sesuai kesepakatan antara pembeli dengan kurir tersebut.

3. Wilayah Shopee COD

Metode pembayaran COD berlaku di seluruh wilayah di Indonesia. Shopee bekerjasama dengan J&T Express, Shopee Express, dan JNE (pengiriman dari luar negeri) untuk menyediakan layanan COD.

4. Biaya Belanja

Shopee mengenakan biaya penanganan sebesar 2% pada pembelian biasa dan 8% pada dropshipper. Biaya tersebut akan ditampilkan ketika melakukan checkout barang di Shopee.

BACA JUGA: Cara Menaikkan Limit Shopee PayLater

Cara Mencari Seller COD

Cara Mencari Seller COD

Jika telah mengetahui syarat Shopee COD, maka yang harus dilakukan adalah mencari penjual yang mendukung metode pembayaran COD. Berikut ini cara untuk mencari penjual yang mendukung layanan COD:

  1. Cek di detail barang yang ingin dibeli, jika mendukung layanan COD akan tertera tulisan COD Bayar di Tempat.
  2. Cara lainnya yaitu mengetik COD di kolom pencarian kemudian klik COD Bayar di Tempat. Kemudian akan muncul berbagai jenis barang yang mendukung metode pembayaran COD.
  3. Cara terakhir yaitu mengetikkan nama produk yang ingin dibeli di kolom pencarian. Lalu akan muncul tab COD, klik tab tersebut maka akan muncul daftar barang yang dapat dibayar secara COD.

Terdapat banyak penjual di Shopee yang menyediakan metode pembayaran COD sehingga pengguna Shopee dapat membeli barang dengan lebih mudah tanpa harus transfer.

BACA JUGA: Cara Pembayaran Shopee Lewat Alfamart

Cara Belanja di Shopee COD

Cara berbelanja dengan metode COD hampir sama dengan metode pembayaran lainnya. Bedanya adalah pembeli dapat membayar pesanan di rumah ketika kurir membawakan paket yang dipesan ke alamat pembeli. Berikut ini cara membeli barang di Shopee dengan menggunakan layanan COD:

  1. Unduh aplikasi Shopee di PlayStore atau AppStore di smartphone kemudian buka aplikasi tersebut.
  2. Carilah barang yang diinginkan, bisa melalui kolom pencarian.
  3. Masukkan barang yang dipilih ke dalam keranjang belanja atau klik Beli Sekarang. Pastikan jika toko yang barangnya dipilih telah menyediakan metode pembayaran COD.
  4. Pilih barang yang sudah masuk di dalam keranjang belanja untuk dibeli lalu klik Checkout yang terdapat di pojok kanan bawah.
  5. Setelah itu masukkan alamat pengiriman.
  6. Jika memiliki voucher gratis ongkir, masukkan voucher. Tetapi biasanya voucher berlaku bagi metode pembayaran ShopeePay.
  7. Setelah itu pilih metode pengiriman. Pilih jasa pengiriman J&T Express untuk metode COD lalu klik Konfirmasi.
  8. Pilih metode pembayaran COD lalu klik Konfirmasi.
  9. Kemudian pilih Buat Pesanan lalu tunggu hingga penjual mengirimkan barang yang telah dipesan.
  10. Tunggu barang pesanan tersebut sampai di alamat tujuan.
  11. Jika paket telah sampai, lakukan pembayaran ke kurir sebelum menerima paket.
  12. Jika menolak membayar barang yang dipesan atau tidak sedang di rumah ketika kurir mengirimkan paket sebanyak 3 kali dalam 30 hari, maka sistem pembayaran COD di akun Shopee akan diblokir oleh sistem.

Berbelanja di Shopee sangat mudah. Lakukan langkah yang telah dijelaskan tadi dan lakukan pembayaran melalui kurir yang mengantarkan paket yang dipesan. Jika pembeli tidak mau membayar tagihan Shopee COD, maka akun Shopee yang digunakan akan diblokir dari layanan COD.

BACA JUGA: Cara Mengaktifkan Shopee PayLater

Demikian penjelasan mengenai cara belanja di Shopee COD. Semoga informasi tadi bermanfaat bagi pembaca yang ingin menggunakan layanan Shopee COD. Jika kalian tertarik dengan artikel bermanfaat lainnya, silahkan pilih beragam kategori di TutorBisnis, seperti Digital Payment, Tutorial, Tabungan, Hingga Investasi.


👉 Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari TutorBisnis di Google News.
Avatar

Kripa Rani

Content writer di Tutor Bisnis. Suka travelling, dengerin musik, dan teh. Masih kuliah dengan Jurusan Akuntansi.

Tags

Bagikan Artikel:

Artikel Terkait: