Kode Bank Jateng

I Putu Nurestu

Kode Bank Jateng

TutorBisnis.com – Bank Jateng adalah perusahaan bank milik pemerintah daerah Jawa Tengah yang bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Jawa Tengah. Berdiri sejak tahun 1963, Bank Jateng dipelopori atas dasar pemikiran perlunya lembaga keuangan yang membantu pemerintah dalam pembangunan daerah.

Bank Jateng menyediakan berbagai layanan perbankan yang mendukung nasabah dalam kegiatan transaksi. Sama seperti bank lainnya, Bank Jateng juga memiliki kode bank.

Kode bank tersebut terdiri dari 3 digit angka yang digunakan untuk mengidentifikasi transaksi antar bank yang dilakukan nasabah. Selain itu juga berfungsi sebagai identitas bank yang menjadi tujuan transaksi. Kode Bank Jateng adalah 113.

Cara Transfer ke Rekening Bank Jateng

Cara Transfer ke Rekening Bank Jateng

Jika ingin melakukan transfer ke rekening Bank Jateng dari bank lain, maka saat transaksi wajib menggunakan kode bank tadi. Di mesin ATM telah tersedia daftar kode bank untuk dilihat saat melakukan transfer antar bank. Berikut ini cara melakukan transfer ke rekening Bank Jateng dari ATM bank lain:

  1. Datang ke gerai ATM bank yang digunakan untuk transfer dengan membawa kartu ATM dan nomor rekening tujuan transfer.
  2. Masukkan kartu ATM di slot kartu yang tersedia sesuai petunjuk yang ada di stiker yang tertempel dekat slot kartu ATM.
  3. Pilih Bahasa Indonesia.
  4. Masukkan 6 digit PIN ATM dengan benar. Karena jika salah memasukkan PIN sebanyak 3 kali berturut-turut kartu ATM akan terblokir secara otomatis oleh sistem.
  5. Pilih Transaksi Lainnya, lalu pilih Transfer, kemudian ilih Transfer Antar Bank Online.
  6. Masukkan kode bank Jateng 113 lalu ikuti dengan nomor rekening tujuan. Contoh: 113 Kemudian pilih Benar.
  7. Masukkan jumlah uang yang ingin ditransfer. Pastikan tersedia cukup saldo untuk ditransfer dan membayar biaya administrasi transfer beda bank sebessar Rp. 6.500. Lalu pilih Benar.
  8. Pada layar monitor akan ditampilkan beberapa informasi transaksi berupa nomor rekening tujuan, nama pemilik rekening tujuan, dan jumlah uang yang akan ditransfer. Periksa kembali, jika suudah benar pilih Ya.
  9. Tunggu mesin ATM memproses transaksi tersebut.
  10. Jika telah selesai diproses, mesin ATM akan mengeluarkan struk bukti transfer telah berhasil dilakukan.
  11. Ambil struk dan kartu ATM sebelum meninggalkan gerai ATM.

BACA JUGA: Kode Bank Mandiri Syariah

Kode Bank Jateng Syariah

Kode Bank Jateng Syariah

Bank Jateng juga menyediakan sistem bank berdasarkan prinsip syariah. Pada Bank Jateng Syariah juga tersedia berbagai produk tabungan yang dapat dipilih oleh nasabahnya.

Jika ingin melakukan transfer ke rekening Bank Jateng Syariah dari bank lain, kode bank yang digunakan akan berbeda dengan kodeBank Jateng konvensional. Kode Bank Jateng Syariah adalah 725.

BACA JUGA: Kode Bank BCA Ke Mandiri

Demikian penjelasan mengenai kode Bank Jateng. Semoga bermanfaat bagi pembaca. Kunjungi TutorBisnis.com untuk mendapatkan informasi terbaru seputar bisnis, keuangan, dan digital payment.


👉 Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari TutorBisnis di Google News.
Avatar

I Putu Nurestu

Perkenalkan nama saya I Putu Nurestu, salah satu penulis kontent dari TutorBisnis.com. Beragam ide serta konten yang telah saya tulis meliputi perbankan, finansial, investasi dll.

Tags

Bagikan Artikel:

Artikel Terkait: