Cara Top Up GoPay Melalui ATM

Made Kharisma

Cara Top Up GoPay

TutorBisnis.com – Bagaimana cara top up GoPay lewat ATM? GoPay adalah dompet digital yang bisa digunakan untuk melakukan transaksi di aplikasi GoJek tanpa menggunakan uang tunai ataupun kartu. GoJek adalah aplikasi penyedia jasa berbagai layanan, meliputi GoCar, GoRide, GoFood, GoSend, GoShop, dan lain-lain.

GoPay dapat digunakan oleh pengguna aplikasi GoJek untuk bertransaksi selama tersedia cukup saldo GoPay pada akun tersebut. Jika ternyata saldo GoPay tidak mencukupi, maka lakukan pengisian ulang atau top up saldo GoPay.

Cara top up yang mudah adalah melalui gerai ATM. Cara ini sangat tepat bagi pengguna GoPay yang belum mendaftar layanan internet banking dan mobile banking. Apalagi top up GoPay melalui ATM telah didukung hampir semua bank di Indonesia.

Cara Top Up GoPay Melalui ATM

Cara Top Up GoPay Melalui ATM

Adanya kemudahan dalam proses top up saldo GoPay merupakan bentuk komitmen GoJek dalam mengembangkan dompet digital GoPay. Berikut ini adalah cara top up GoPay lewat ATM.

1. Bank BCA

  1. Datang ke gerai ATM BCA terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM dan 6 digit PIN dengan benar.
  3. Pilih menu Transfer, lalu pilih BCA Virtual Account.
  4. Masukkan kode perusahaan GoJek 70001 diikuti nomor handphone yang terdaftar di aplikasi GoJek, contoh: 70001
  5. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  6. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  7. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 1.000.

2. Bank Mandiri

  1. Datang ke gerai ATM Mandiri terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM dan 6 digit PIN dengan benar.
  3. Pilih menu Bayar/Beli, lalu pilih Lainnya, pilih Lainnya lagi, dan pilih e-Commerce.
  4. Masukkan kode perusahaan GoJek 60737.
  5. Lalu masukkan nomor handphone yang didaftarkan pada aplikasi GoJek.
  6. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 15.000.
  7. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  8. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 1.000.

3. Bank BRI

  1. Datang ke gerai ATM BRI terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM dan 6 digit PIN dengan benar.
  3. Pilih menu Transaksi Lainnya, lalu pilih Pembelian.
  4. Selanjutnya pilih Top Up GoPay.
  5. Masukkan kode perusahaan GoJek 301341 diikuti nomor handphone yang didaftarkan pada aplikasi GoJek, contoh: 301341
  6. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  7. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  8. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 1.000.

4. Bank BNI

  1. Datang ke gerai ATM BNI terdekat, lalu masukkan kartu ATM dan 6 digit PIN dengan benar.
  2. Pilih Menu Lain, lalu pilih Pembayaran, lanjutkan dengan pilih Menu Berikutnya¸pilih lagi Menu Berikutnya, dan pilih Pembayaran Lain-Lain.
  3. Masukkan kode perusahaan GoJek 9003 diikuti dengan nomor handphone yang didaftarkan pada aplikasi GoJek, contoh: 9003
  4. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  5. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  6. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 1.000.

5. Bank Permata

  1. Datang ke gerai ATM Permata terdekat, lalu masukkan kartu ATM dan 6 digit PIN dengan benar.
  2. Pilih menu Transfer.
  3. Lalu pilih Transfer Ke Rekening.
  4. Masukkan kode perusahaan GoJek 898 diikuti nomor handphone yang didaftarkan pada aplikasi GoJek, contoh: 898
  5. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  6. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  7. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 1.000.

6. Bank Sinarmas

  1. Datang ke gerai ATM Sinarmas terdekat, lalu masukkan kartu ATM dan 6 digit PIN dengan benar.
  2. Pilih menu Pembayaran, lalu pilih Berikutnya, dan pilih Bayar Lainnya.
  3. Masukkan kode perusahaan GoJek 810128 diikuti nomor handphone yang didaftarkan pada aplikasi GoJek, contoh: 810128
  4. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  5. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  6. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 2.000.

7. Bank Panin

  1. Datang ke gerai ATM Panin terdekat aalu masukkan kartu ATM dan 6 digit PIN dengan benar.
  2. Pilih menu Pembayaran, lalu pilih e-Commerce, lanjutkan dengan pilih GoJek/GoPay.
  3. Masukkan nomor handphone yang didaftarkan di akun GoJek.
  4. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  5. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  6. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 2.000.

8. Maybank Indonesia

  1. Datang ke gerai ATM Maybank terdekat, lalu masukkan kartu ATM dan PIN dengan benar.
  2. Pilih menu Transfer, lalu pilih e-Money Lainnya.
  3. Masukkan kode top up GoPay 2002
  4. Kemudian masukkan nomor handphone yang didaftarkan di akun GoJek.
  5. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  6. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  7. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 2.000.

9. Bank Danamon

  1. Datang ke gerai ATM terdekat lalu masukkan kartu ATM dan PIN dengan benar.
  2. Pilih menu Pembayaran,lalu pilih e-Commerce, lanjutkan dengan pilih Top Up GoJek.
  3. Masukkan nomor handphone yang didaftarkan di akun GoJek.
  4. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  5. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  6. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 2.000.

10. CIMB Niaga

  1. Datang ke gerai ATM CIMB Niaga terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM dan PIN dengan benar.
  3. Pilih menu Transfer, lalu pilih Rekening CIMB NIAGA/Rekening Ponsel Lain, lanjutkan dengan pilih Rekening CIMB Niaga Lain.
  4. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  5. Masukkan kode perusahaan GoJek 2849 diikuti nomor handphone yang didaftarkan di akun GoJek, contoh: 2849
  6. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  7. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 1.000.

11. BTN

  1. Datang ke gerai ATM BTN terdekat, lalu masukkan kartu ATM beserta PIN dengan benar.
  2. Pilih menu Pembayaran, lalu pilih Multipayment, lanjutkan dengan pilih Virtual Account.
  3. Masukkan kode perusahaan GoJek 99000 diikuti nomor handphone yang didaftarkan di akun GoJek, contoh: 99000
  4. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  5. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  6. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 1.000.

12. Bank Mega

  1. Datang ke gerai ATM Bank Mega terdekat lalu masukkan kartu ATM dan PIN dengan benar.
  2. Pilih menu Pembayaran, lalu pilih Lainnya, lanjutkan dengan pilih Top Up GoPay.
  3. Masukkan nomor handphone yang didaftarkan di akun GoJek.
  4. Masukkan jumlah top up saldo GoPay yang diinginkan, minimal sebesar Rp. 10.000.
  5. Ikuti instruksi yang diberikan hingga proses top up saldo GoPay berhasil.
  6. Kemudian akan muncul keterangan mengenai biaya administrasi sebesar Rp. 2.000.

Sekian ulasan mengenai cara isi GoPay lewat ATM. Semoga informasi yang kami bagikan dapat membantu teman-teman dan terima kasih sudah berkunjung.

Baca juga:


👉 Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari TutorBisnis di Google News.
Avatar

Made Kharisma

Sebagai penulis di TutorBisnis. Hobi nyemil, gambar, jalan-jalan, dengerin musik, sama baca novel (apapun). Beragam konten artikel telah saya rilis antara lain finansial, bisnis, tutorial, investasi, dll.

Tags

Bagikan Artikel:

Artikel Terkait: