Cara Mengatasi BNI Mobile Banking Tidak Dapat Login

Made Kharisma

Cara Mengatasi BNI Mobile Banking Tidak Dapat Login

TutorBisnis.com – Bagaimana cara mengatasi BNI Mobile Banking tidak dapat login? Bank Negara Indonesia (BNI) dikenal sebagai salah satu bank yang menyediakan berbagai layanan perbankan terkemuka di Indonesia. Layanan yang dihadirkan oleh Bank BNI bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi nasabah dalam melakukan transaksi.

Salah satu layanan yang disediakan oleh Bank BNI adalah mobile banking berupa aplikasi yang bernama BNI Mobile. Nasabah BNI tidak perlu lagi mengantri di bank atau gerai ATM untuk melakukan transaksi. Karena melalui aplikasi BNI Mobile segala transaksi dapat dilakukan.

Aplikasi BNI Mobile digunakan melalui smartphone Android atau iOS sehingga sangat praktis dan cepat. Nasabah tinggal masuk atau login ke akun BNI Mobile untuk melakukan transaksi.

Tetapi terkadang nasabah bisa mengalami kendala saat menggunakan aplikasi BNI Mobile, misalnya tidak bisa login ke akun BNI Mobile. Padahal nasabah merasa sudah benar saat memasukkan username dan password untuk login.

Penyebab Tidak Bisa Login

Cara Mengatasi BNI Mobile Tidak Dapat Login

Masalah tidak bisa login akun BNI Mobile bisa disebabkan karena beberapa hal. Berikut ini adalah beberapa penyebab masalah nasabah tidak bisa login ke akun BNI Mobile:

  • Menggunakan smartphone yang baru.
  • Nomor seluler yang didaftarkan pada mobile banking BNI berada di slot SIM 2.
  • Belum melakukan pembaharuan atau update pada aplikasi BNI Mobile Banking yang digunakan.
  • Salah memasukkan username atau password. Jika salah memasukkan username atau password sebanyak 3 kali berturut-turut, maka secara otomatis sistem BNI akan melakukan pemblokiran terhadap akun mobile banking tersebut.
  • Sedang terjadi maintenance atau perbaikan pada server.
  • Belum mengaktifkan layanan SMS Premium yang bertujuan untuk memberi informasi kepada pengguna BNI Mobile Banking setelah melakukan transaksi melalui aplikasi tersebut.

BACA JUGA: Cara Bayar Listrik Lewat ATM BNI

Cara Mengatasi BNI Mobile Banking Tidak Dapat Login

Mengatasi BNI Mobile Banking Tidak Dapat Login

Apabila telah mengetahui penyebab dari masalah tidak bisa login ke akun BNI Mobile, maka selanjutnya nasabah dapat melakukan cara mengatasi BNI Mobile Banking tidak dapat login berikut ini.

1. Memindahkan Kartu SIM ke Slot 1

Untuk dapat menggunakan aplikasi BNI Mobile untuk melakukan transaksi, nasabah harus melakukan pendaftaran layanan mobile banking BNI terlebih dahulu. Saat proses pendaftaran, nasabah akan menentukan nomor handphone yang akan didaftarkan untuk membuat akun mobile banking BNI.

Apabila proses pendaftaran layanan mobile banking BNI telah berhasil, maka nasabah harus memastikan jika kartu SIM dari nomor handphone yang didaftarkan berada pada slot SIM 1 apabila nasabah menggunakan smartphone dual SIM. Karena BNI Mobile akan dapat terdeteksi apabila nomor handphone yang terdaftar terdapat di slot SIM utama.

2. Mengaktifkan Layanan Pesan Teks Premium

Hal ini bertujuan supaya pengguna aplikasi BNI Mobile dapat mengetahui berbagai transaksi masuk dan keluar pada rekening tabungan BNI yang terhubung dengan BNI Mobile.

Tetapi banyak pengguna aplikasi BNI Mobile yang mengabaikan layanan pesan teks premium. Akibatnya login ke akun BNI Mobile tidak berhasil dilakukan. Oleh karena itu aktifkan layanan pesan teks premium dengan cara sebagai berikut:

  1. Pilih menu Pengaturan.
  2. Lalu pilih Aplikasi.
  3. Selanjutnya klik ikon 3 titik yang terdapat di pojok kanan atas.
  4. Kemudian pilih Akses Khusus.
  5. Berikutnya gunakan layanan pesan teks premium.
  6. Setelah itu klik Aktifkan.

3. Update Aplikasi BNI Mobile

Cara ini juga dapat dilakukan apabila pengguna aplikasi BNI Mobile tidak bisa login ke akun miliknya. Update atau memperbaharui aplikasi BNI Mobile dapat dilakukan di PlayStore atau AppStore dengan cara sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi PlayStore atau AppStore.
  2. Ketik BNI Mobile pada kolom pencarian.
  3. Klik Update lalu tunggu hingga proses update aplikasi tersebut selesai.

BACA JUGA: Cara Bayar BPJS Lewat Mobile Banking BNI

4. Mengganti Username dan MPIN

Terkadang pengguna aplikasi BNI Mobile lupa dengan username atau MPIN sehingga salah memasukkannya saat login ke akun BNI Mobile. Jika salah memasukkan username atau MPIN terus menerus, akibatnya sistem melakukan pemblokiran secara otomatis terhadap akun BNI Mobile.

Pemblokiran tersebut bertujuan supaya akun BNI Mobile nasabah terhindar dari penyalahgunaan oleh orang lain. Jika terjadi pemblokiran, maka pengguna harus mengganti username dan MPIN dengan cara sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi BNI Mobile yang terpasang di smartphone.
  2. Pilih menu Lupa MPIN/Password Transaksi.
  3. Lalu masukkan username dan nomor kartu ATM. Klik Dropdown untuk memilih lokasi negara dan lanjutkan dengan klik Ya, Kirim OTP.
  4. Masukkan kode OTP yang terdapat dalam SMS masuk ke nomor handphone yang didaftarkan di aplikasi BNI Mobile.
  5. Buat MPIN baru dan password transaksi baru, lalu klik Simpan.
  6. Setelah itu akan muncul notifikasi yang berisi pemberitahuan jika penggantian MPIN dan password transaksi sudah berhasil. Aplikasi BNI Mobile dapat digunakan kembali untuk bertransaksi.

5. Update Webview

Cara lainnya adalah melakukan update Webview di PlayStore. Sebelum melakukan proses update Webview, pengguna aplikasi BNI Mobile harus membersihkan cache. Caranya adalah buka menu Pengaturan yang terdapat di smartphone, lalu pilih aplikasi BNI Mobile, kemudian lakukan aktivasi kembali dari awal.

Setelah itu akan muncul SMS masuk yang berisi kode OTP dari sistem BNI ke nomor handphone yang didaftarkan pada layanan mobile banking BNI. Masukkan kode OTP tersebut pada aplikasi BNI Mobile.

6. Menghubungi Call Center BNI

Jika ingin mencoba cara lainnya untuk mengatasi masalah tidak bisa login ke akun BNI Mobile, nasabah dapat menghubungi Call Center BNI. Saat terhubung dengan petugas Call Center, nasabah akan ditanyakan apa masalah yang dialami terkait layanan BNI. Beritahukan jika masalahnya adalah tidak bisa login ke akun BNI Mobile.

Nomor Call Center BNI yaitu 150046. Nasabah bisa menghubungi nomor tersebut apabila memiliki pertanyaan atau masalah lainnya mengenai layanan BNI. Nasabah juga bisa mengirimkan pesan ke akun Twitter BNI @BNICustomerCare.

7. Mendatangi Kantor Cabang BNI

Pengguna aplikasi BNI Mobile yang ingin mendapatkan pelayanan secara langsung dari pihak BNI atas masalah tidak bisa login ke akun BNI Mobile, segera datang ke kantor cabang BNI terdekat. Petugas Cutomer Service BNI akan meminta persyaratan berupa buku tabungan BNI, KTP/SIM/Paspor, dan kartu ATM untuk membantu mengatasi masalah tersebut.

BACA JUGA: Pinjaman BNI Syariah

Demikian penjelasan mengenai cara mengatasi BNI Mobile Banking tidak dapat login. Kunjungi TutorBisnis.com untuk mendapatkan informasi terkini seputar bisnis, keuangan, dan investasi.


👉 Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari TutorBisnis di Google News.
Avatar

Made Kharisma

Sebagai penulis di TutorBisnis. Hobi nyemil, gambar, jalan-jalan, dengerin musik, sama baca novel (apapun). Beragam konten artikel telah saya rilis antara lain finansial, bisnis, tutorial, investasi, dll.

Tags

Bagikan Artikel:

Artikel Terkait: