Syarat Pengambilan BPKB di Adira

Made Kharisma

Syarat Pengambilan BPKB di Adira

TutorBisnis.com – Bagi masyarakat Indonesia yang ingin memiliki sepeda motor dengan cara kredit, Adira merupakan salah satu perusahaan pembiayaan kredit sepeda motor.

Semua tipe sepeda motor dapat dibeli secara kredit melalui Adira. Apalagi hanya dengan membayar 1 kali cicilan, sepeda motor yang diinginkan sudah bisa dibawa pulang.

Perlu diketahui bahwa saat membeli sepeda motor secara kredit di Adira, sepeda motor tersebut bisa dibawa pulang beserta STNK saja. BPKB sepeda motor tersebut akan diberikan atau diambil setelah cicilan lunas.

Pengambilan BPKB sepeda motor di Adira dapat dilakukan setelah memenuhi persyaratan yang ditentukan. Syarat pengambilan BPKB di Adira berdasarkan jenis pengambilannya, yaitu sendiri, diwakilkan dengan surat kuasa, atau diwakilkan tanpa surat kuasa.

Syarat Pengambilan BPKB Sendiri

Jika pengambilan BPKB dilakukan oleh pemilik sepeda motor itu sendiri dan tidak diwakilkan, maka penuhi syarat pengambilan BPKB di Adira berikut ini:

  • Bukti pembayaran terakhir yang menyatakan bahwa debitur telah melunasi tagihan Adira.
  • KTP asli.
  • Apabila saat pengajuan permohonan kredit debitur memberikan alamat yang berbeda dengan alamat yang tertera di KTP saat ini, siapkan surat keterangan pindah alamat dari kelurahan.

Syarat Pengambilan BPKB Diwakilkan Tanpa Surat Kuasa

Jika pengambilan BPKB dilakukan oleh perwakilan, maka cara ini dapat dilakukan oleh keluarga debitur. Apabila pengambilan BPKB diwakilkan tanpa surat kuasa, maka penuhi syarat pengambilan BPKB di Adira berikut ini:

  • Bukti kuitansi pelunasan yang asli.
  • KTP asli milik pihak yang mengambil BPKB dan dokumen yang menunjukkan adanya hubungan keluarga dengan debitur, yaitu Kartu Keluarga atau surat nikah.
  • Pengambilan BPKB harus menyertakan materai.
  • Jika debitur telah meninggal, proses pengambilan BPKB harus disertai dengan surat keterangan dari RT/RW setempat.

Syarat Pengambilan BPKB Diwakilkan dengan Surat Kuasa

Pengambilan BPKB diwakikan dengan surat kuasa dilakukan apabila sepeda motor tersebut sudah dijual ke orang lain atau pengambilan dilakukan oleh orang lain yang tidak ada hubungan keluarga. Maka penuhi syarat pengambilan BPKB di Adira berikut ini:

  • KTP asli atas nama nasabah dan penerima kuasa.
  • Bukti pembayaran angsuran terakhir yang menyatakan bahwa debitur sudah melunasi pembiayaan Adira.
  • Surat kuasa bermaterai asli yang berisi identitas pemohon kredit (pemberi kuasa), penerima kuasa, dan identitas kendaraan.
  • Surat keterangan pindah alamat dari kelurahan apabila alamat yang tertera di KTP berbeda dengan alamat KTP ketika mengajukan kredit di Adira.
  • Tanda tangan pemberi kuasa pada surat kuasa harus sama dengan tanda tangan yang tertera pada KTP asli.

Cara Pengambilan BPKB di Adira

Jika semua persyaratan yang telah disebutkan di atas sudah disiapkan, maka pengambilan BPKB dapat dilakukan di kantor Adira dengan langkah sebagai berikut:

  1. Datang ke kantor Adira Finance tempat mengajukan kredit.
  2. Sampaikan pada petugas Customer Service bahwa ingin mengambil BPKB karena kredit telah lunas.
  3. Isi formulir pengambilan BPKB secara benar dan lengkap.
  4. Petugas Customer Service meminta dokumen persyaratan yang dibutuhkan ke debitur.
  5. Apabila dokumen persyaratan yang diberikan sudah lengkap, selanjutnya petugas Customer Service akan menyerahkan BPKB dan nasabah diminta untuk menandatangani bukti BPKB sudah diambil.

Proses pengambilan BPB di Adira tidak dikenakan biaya. Jika masih memiliki pertanyaan seputar pengambilan BPKB di Adira, kunjungi situs resmi www.adira.co.id.

Demikian penjelasan mengenai syarat pengambilan BPKB di Adira. Semoga informasi tersebut bermanfaat dan dapat menjadi referensi bagi pembaca khususnya pengguna layanan pembiayaan kredit sepeda motor di Adira.

Baca juga:


👉 Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari TutorBisnis di Google News.
Avatar

Made Kharisma

Sebagai penulis di TutorBisnis. Hobi nyemil, gambar, jalan-jalan, dengerin musik, sama baca novel (apapun). Beragam konten artikel telah saya rilis antara lain finansial, bisnis, tutorial, investasi, dll.

Tags

Bagikan Artikel:

Artikel Terkait:

. . . . . . . . . .