TutorBisnis.com – Produk digunakan dalam kehidupan sehari-hari untuk dikonsumsi dan memberikan manfaat bagi kehidupan manusia untuk menunjang kebutuhan maupun gaya hidup.
Apa Itu Produk?
Produk berasal dari Bahasa Inggris, “product” yang artinya sesuatu yang dibuat oleh tenaga kerja atau sejenisnya. Kata kerja dari kata product adalah produce merupakan kata serapan dari bahasa Latin yang berarti memimpin atau membawa sesuatu untuk maju.
Produk adalah barang atau jasa yang dibuat serta ditambah nilai atau manfaatnya dalam proses produksi dan menjadi hasil akhir proses tersebut. Dalam pengertian ekonomi, kata produk deiperkenalkan pertama kali oleh Adam Smith, seorang ekonom-politisi. Pengertian produk juga dijelaskan oleh beberapa ahli berikut ini.
William J. Stanton
Produk adalah seperangkat atribut nyata atau tidak nyata yang meliputi harga, warka, kemasan, pengecer, prestise, dan layanan dari produsen yang diterima pembeli sebagai suatu hal yag dapat memuaskan kebutuhannya.
Philip Kotler
Produk adalah sesuatu yang dapat ditawarkan, dimiliki, dimanfaatkan, maupun dikonsumsi untuk memuaskan kebutuhan atau keperluan konsumen yang mencakup fisik, jasa, orang, tempat organisasi, maupun suatu ide.
Djaslim Saladin
Produk adalah segala hal yang dapat memenuhi dan memuaskan kebutuhan manusia dalam bentuk eksis atau tidak eksis.
Fandy Tjiptono
Produk adalah berbagai hal yang ditawarkan produsen untuk dapat diperhatikan, dicari, dibeli, dinyatakan, dikonsumsi, atau digunakan oleh pasar sebagai bentuk pemenuhan keperluan atau kebutuhan pasar.
Basu Swastha dan Irawan
Produk merupakan sesuatu yang bersifat kompleks, baik yang dapat diraba atau tidak dapat diraba yang mencakup warna, harga, kemasan, pelayanan, prestise, dan pengecer yang dapat diterima oleh pembeli supaya dapat memuaskan keperluan dan keinginan pelanggan.
Jenis Produk
Produk dibedakan menjadi beberapa jenis sebagai berikut:
Produk Konsumsi
Produk konsumsi adalah produk yang dapat digunakan oleh semua kalangan, yang dibedakan menjadi beberapa bagian, antara lain:
- Produk kebutuhan sehari-hari
- Produk belanja
- Produk khusus
- Unsought goods
Produk Industri
Produk industri adalah barang atau bahan yang dibeli untuk diproses lebih lanjut atau digunakan dalam melakukan bisnis. Beberapa bagian dari produk industri adalah:
- Bahan baku dan suku cadang
- Barang modal
- Perlengkapan dan layanan bisnis
Produk Berdasarkan Wujudnya
Ada 2 jenis produk ini, yaitu:
- Barang, berupa produk nyata, seperti baju, laptop, handphone, kendaraan, makanan, minuman, dan lain-lain.
- Jasa, berupa produk tidak berwujud, seperti layanan konsultasi dan perlindungan asuransi.
BACA JUGA: Branding Produk
Produk Berdasarkan Daya Tahannya
Ada 2 jenisnya, yaitu:
- Barang tahan lama
- Barang tidak tahan lama
Produk adalah hal penting dalam kehidupan manusia karena:
Memenuhi Kebutuhan Hidup dan Keinginan
Pada era modern ini, handphone dan internet menjadi kebutuhan prioritas di luar kebutuhan pokok manusia. Keinginan manusia untuk memudahkan mobilitas terwujudkan dengan adanya perkembangan teknologi.
Sumber Penghasilan
Uang dari penghasilan digunakan oleh perusahaan untuk menggaji karyawannya yang mana bersumber dari pemasukan hasil menjual barang atau jasa yang merupakan jenis produk. Tanpa produk, tentu perusahaan tidak bisa memberikan gajji kepada karyawannya.
Demikian penjelasan tentang produk untuk dipelajari, semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca. Kunjungi TutorBisnis.com jika ingin mendapatkan informasi seputar keuangan, bisnis, dan investasi.