Cara Upgrade LinkAja Full Service

Kripa Rani

Cara Upgrade LinkAja Full Service

TutorBisnis.com – Bagaimana cara upgrade LinkAja Full Service? LinkAja adalah sebuah aplikasi dompet digital yang mempermudah transaksi, seperti transfer dan tarik tunai. Tetapi tidak semua pengguna LinkAja dapat menikmati fitur transfer dan penarikan tunai karena fitur tersebut tersedia bagi pengguna yang telah upgrade akun.

Pada aplikasi LinkAja tersedia 2 jenis akun, yaitu Basic Service dan Full Service. Akun Full Service menyediakan fitur lebih lengkap, salah satunya adalah fitur transfer. apabila pengguna LinkAja ingin melakukan transfer ke rekening bank melalui fitur tersebut harus upgrade akun terlebih dahulu.

Sebelum melakukan proses upgrade akun LinkAja, siapkan e-KTP, sedangkan bagi Warga Negara Asing siapkan Paspor, KITAS, atau KTP. Cara upgrade LinkAja Full Service dilakukan melalui aplikasi LinkAja atau melalui GraPARI dengan membawa KTP untuk verifikasi data.

Kelebihan LinkAja Full Service

Pada aplikasi LinkAja terdapat berbagai kelebihan pada akun Full Service jika dibandingkan akun Basic Service. Pada akun Full Service akan mendapatkan limit saldo hingga Rp. 10.000.000. Sedangkan pada akun Basic Service hanya menyediakan limit hingga Rp. 2.000.000.

Saldo tersebut dapat digunakan untuk bertransaksi, seperti transfer dan penarikan tunai. Namun hanya pengguna akun Full Service saja yang dapat melakukan transfer dan penarikan tunai.

Syarat Upgrade Full Service

Proses upgrade akun Full Service dapat dilakukan jika pengguna aplikasi LinkAja telah melengkapi persyaratan yang dibutuhkan, yaitu KTP yang masih berlaku dan foto selfie. Bagi Warga Negara Asing harus menyiapkan KITAS/KITAP/Paspor yang masih berlaku.

Cara Upgrade LinkAja Full Service

Jika persyaratan tadi telah disiapkan, selanjutnya proses upgrade akun Full Service dapat dilakukan melalui aplikasi LinkAja. Berikut ini adalah cara upgrade LinkAja Full Service:

  1. Buka aplikasi LinkAja yang terpasang di smartphone yang terhubung dengan jaringan internet yang stabil.
  2. Pilih menu Akun yang terdapat di pojok kanan bawah.
  3. Lalu pilih Tipe Akun Basic, secara otomatis akan beralih ke laman upgrade layanan Full Service.
  4. Klik Upgrade Sekarang.
  5. Selanjutnya unggah foto e-KTP dengan klik Ambil Foto. Ketika melakukan pengambilan foto KTP, pastikan posisi sudah benar dalam kolom yang tersedia dan data yang tertera di KTP dapat terlihat dengan jelas. Lalu klik Gunakan Foto.
  6. Kemudian isi data yang diminta, meliputi nomor e-KTP dan nama ibu kandung. Lalu klik Lanjut.
  7. Unggah foto selfie dengan memegang KTP dengan cara klik Ambil Foto. Lakukan pengambilan foto selfie Jika foto diri dan data KTP dapat terlihat jelas, klik Gunakan Foto.
  8. Kirimkan dokumen berupa foto KTP dan foto selfie yang telah diunggah tadi dengan klik Ya, Kirim.
  9. Tunggu proses upgrade Full Service hingga berhasil, paling lambat 1 x 24 jam.
  10. Jika upgrade sudah berhasil, akan muncul pemberitahuan pada menu Inbox yang terdapat di bagian kanan bawah pada aplikasi LinkAja.

Setelah akun upgrade menjadi Full Service, maka transfer dan penarikan tunai dapat dilakukan melalui akun tersebut. Apabila mengalami kendala saat upgrade akun LinkAja, hubungi Call Center LinkAja di nomor 150911 atau melalui email [email protected].

BACA JUGA: Cara Transfer GoPay ke LinkAja

Demikian penjelasan mengenai cara upgrade LinkAja Full Service. Semoga informasi tadi bermanfaat dan dapat menjadi referensi bagi pembaca khususnya pengguna aplikasi LinkAja.


👉 Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari TutorBisnis di Google News.
Avatar

Kripa Rani

Content writer di Tutor Bisnis. Suka travelling, dengerin musik, dan teh. Masih kuliah dengan Jurusan Akuntansi.

Tags

Bagikan Artikel:

Artikel Terkait: