Cara Aktivasi Layanan Finansial M-BCA Tanpa ke Bank

Kripa Rani

Cara Aktivasi Layanan Finansial M-BCA Tanpa ke Bank

TutorBisnis.com – Bagaimana cara aktivasi layanan finansial m-BCA tanpa ke bank? Bank BCA merupakan sebuah perusahaan perbankan swasta yang memberikan fasilitas canggih dan modern bagi nasabahnya. Salah satunya adalah mobile banking.

Mobile banking BCA bisa dinikmati oleh nasabah BCA untuk melakukan transaksi finansial dan non finansial. Nasabah cukup mengakses aplikasi mobile banking BCA melalui smartphone untuk bertransaksi, sehingga tidak perlu repot lagi untuk datang dan mengantri di kantor cabang BCA atau gerai ATM BCA.

Nasabah yang ingin menggunakan layanan mobile banking BCA harus melakukan pendaftaran dan aktivasi finansial mobile banking terlebih dahulu. Aktivasi mobile banking BCA bisa dilakukan tanpa harus datang ke kantor cabang BCA.

Tujuan Aktivasi Finansial

Tujuan aktivasi finansial mobile banking BCA adalah supaya dapat digunakan melakukan transaksi finansial, seperti transfer, membayar tagihan, membeli pulsa, dan lain-lain.

Ketika nasabah melakukan pendaftaran mobile banking dan kemudian melakukan aktivasi melalui mesin ATM BCA, maka nasabah dapat langsung menggunakan aplikasi BCA Mobile. Tetapi layanan yang bisa digunakan sangat terbatas, yaitu cek saldo dan mutasi rekening. Supaya dapat menggunakan BCA Mobile untuk transaksi transfer, nasabah harus melakukan aktivasi finansial di kantor cabang ataupun tanpa harus ke bank.

BACA JUGA: Saldo Minimal BCA

Syarat Aktivasi Finansial

Terdapat persyaratan yang wajib dipenuhi saat aktivasi finansial mobile banking BCA. Persyaratan tersebut cukup mudah, nasabah tinggal melengkapi dokumen berikut ini jika ingin melakukan aktivasi tanpa ke bank:

  • Foto KTP.
  • Foto selfie dengan KTP.
  • Surat permohonan pengajuan aktivasi transaksi finansial mobile banking BCA yang telah ditandatangani.

Persyaratan tadi dikirimkan ke alamat email Halo BCA. Walaupun proses aktivasi dengan cara ini sedikit lebih merepotkan daripada datang langsung ke kantor cabang, cara ini lebih tepat bagi nasabah yang tidak memiliki waktu luang untuk datang ke bank pada saat jam kerja.

Sedangkan bagi nasabah yang lebih memilih untuk melakukan aktivasi di kantor cabang BCA, maka nasabah harus membawa buku tabungan, kartu ATM, dan KTP saat ke bank.

Cara Aktivasi Layanan Finansial M-BCA Tanpa ke Bank

Jika semua persyaratan tadi sudah disiapkan, hubungi Halo BCA di nomor 1500888 untuk mengajukan permohonan aktivasi finansial mobile banking BCA. Kemudian petugas Halo BCA akan meminta nasabah untuk mengirimkan persyaratan tersebut ke alamat email Halo BCA [email protected]. Pastikan ukuran file tidak lebih dari 5 MB.

Selanjutnya pihak Halo BCA akan memeriksa persyaratan yang dikirimkan. Jika telah memenuhi kriteria, maka Tim Halo BCA akan langsung melakukan aktivasi finansial pada akun mobile banking milik nasabah tersebut.

Proses aktivasi finansial mobile banking BCA tidak dikenakan biaya. Setelah aktivasi finansial pada akun mobile banking di BCA Mobile sudah berhasil, maka nasabah dapat bertransaksi finansial melalui aplikasi tersebut.

BACA JUGA: Cara Transfer Uang Lewat ATM BCA

Demikian penjelasan mengenai cara aktivasi layanan finansial m-BCA tanpa ke bank. Semoga informasi tadi bermanfaat bagi pembaca khususnya nasabah BCA yang ingin menggunakan layanan dari aplikasi BCA Mobile.


👉 Baca artikel dan berita tebaru lainnya dari TutorBisnis di Google News.
Avatar

Kripa Rani

Content writer di Tutor Bisnis. Suka travelling, dengerin musik, dan teh. Masih kuliah dengan Jurusan Akuntansi.

Tags

Bagikan Artikel:

Artikel Terkait: